'Rupa'
Opini untuk sebuah cerita tanpa rangka
Entah sinopsis apa yang aku cipta
Adalah aku yang memikirkan
Adalah aku yang melupakan
Jika memang jemari tak ada gerak lagi
Jika memang pikirku tak berfungsi lagi
Lidah terkunci bukan ku mati
Namun kucoba hilangkan beban untukku pergi
Tabu setiap kata namun ku tak berhenti bercerita
Entah darimana ku bertanya tentangnya
Sedikit hela nafas untuk pikiran yang terkuras
Karena bicara ku sama saja bermain catur dalam cuaca yang panas
Ku kembali dengan kisah terulang tak ada yang beda
Mungkin sumringah wajah yang tak lagi sama
Karena ku tahu kebohongan mana yang nyata
Untukku berujar, untukmu diam seribu bahasa
Palung dalam pikiran terasa semakin mencekik
Dalam hal kurasa berubah, ini terlalu pelik
Bukan koma tapi kau memakai titik
Hingga ku rasa tak ada jalan untukku berkutik
Dunia untuk mereka yang berpikiran beda
Namun sama untukku menyebut satu nama
Jika ku berbohong tak mungkin sejauh ini
Jika ku berdusta tak mungkin ku menulis tentang cinta.
-AL
Tidak ada komentar:
Posting Komentar